Skip to main content

Toko Mebel di Jalan Kaliurang Ludes Terbakar

Sleman  - Sebuah toko mebel di Jalan Kaliurang Kilometer 9, Desa Sardonoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, ludes terbakar pada Selasa siang.

Menurut saksi mata Sunyoto, api cepat membesar karena di toko mebel tersebut terdapat banyak barang dagangan seperti kasur, busa, sofa, kursi, dan mebeler dari kayu.

"Meskipun pemadam kebakaran dari Pemkab Sleman cukup cepat datang, namun api juga sangat cepat membesar sehingga seluruh bangunan habis terbakar," katanya.

Ia mengatakan, rumah yang terbakar tersebut milik adiknya yakni Sudono, kemudian bagian depan dikontrakkan kepada Rozak dan digunakan untuk usaha toko mebel.

Sunyoto yang juga mantan Camat Cangkringan, Sleman, tersebut mengatakan, sekitar pukul 13.00 WIB dirinya melihat ada kepulan asap dari rumah bagian tengah, kemudian langsung menelepon pemadam kebakaran dan kemudian memberitahu penjaga toko mebel dan pemiliknya.

"Para penjaga langsung berusaha menyelamatkan barang-barang dengan mengeluarkannya dari dalam toko, namun tidak banyak yang bisa diselamatkan," katanya.

Selain perkakas rumah termasuk barang elektronik, satu unit mobil dan satu sepeda motor juga ludes terbakar dalam kejadian tersebut.

"Penyebab kebakaran belum tahu pasti apakah akibat kompor atau hubungan pendek arus listrik," katanya.

Tidak ada korban meninggal maupun luka dalam kejadian kebakaran ini.

Kebakaran juga mengakibatkan jalur utama menuju objek wisata Kaliurang macet total sehingga petugas dari Polsek Ngaglik dan Polres Sleman kemudian mengalihkan arus lalu lintas melalui sejumlah jalur alternatif.

Sumber : Antaranews

Comments

Popular posts from this blog

Matahari Godean Grup : Belanja Online via Whatsapp

Untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga masyarakat Jogjakarta umumnya dan masyarakat Godean khususnya dan untuk mempermudah belanja tanpa antrian  dan tanpa perlu datang ke toko maka Matahari Godean Grup ( Toserba Matahari Godean & Mth Fashion ) Jl. Saronodipoyo - Utara Pasar Godean membuka layanan Belanja Online via Whatsapp sebagai Berikut : Toserba Matahari Godean : Belanja Online via Whatsapp untuk kebutuhan sebagai berikut : Ringkasan Paket Sembako *dapat disesuaikan dengan kebutuhan anda (check via whatsapp) Mth Fashion : Untuk belanja Online kebutuhan Sandang/Fashion Keluarga, Untuk produk-produk bisa Anda lihat di Instagram : https://www.instagram.com/mth.fashion.online.shop/  (updated) Untuk Informasi Lebih lanjut bisa kontak Nomor Whatsapp masing-masing. Selamat Berbelanja secara Online | Jangan lupa informasikan ke keluarga dan rekan-rekan anda.

Partisipasi Pemilu 2019 Kota Jogja 84,9 Persen & Kulon Progo 86, 49 Persen

Yogyakarta (ANTARA) - Kota Yogyakarta mencatat tingkat partisipasi pemilih pada Pemilu 2019 yang cukup tinggi yaitu mencapai 84,9 persen khususnya untuk pemilihan presiden dan wakil presiden. “Tingkat partisipasi tersebut melebihi target yang kami tetapkan yaitu 77,5 persen. Mungkin ini adalah tingkat partisipasi pemilu yang paling tinggi pernah diraih,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta Hidayat Widodo, di Yogyakarta, Kamis. Pada pemilihan presiden dan wakil presiden, KPU Kota Yogyakarta mencatat total jumlah pemilih yang memiliki hak pilih mencapai 324.903 orang, namun pemilih yang menggunakan hak pilihnya tercatat sebanyak 275.552 orang. Berdasarkan data, ada sebanyak 47.249 pemilih dalam daftar pemilih tetap (DPT) yang tidak menggunakan hak suaranya, sedangkan dalam daftar pemilih tetap tambahan terdapat 2.096 pemilih yang tidak menggunakan hak suaranya, serta enam pemilih dalam daftar pemilih khusus yang tidak menggunakan hak suaranya. Ia pun berhara...

Tanah Pesisir DIY Terus Melambung

Perkembangan wisata dan megaproyek di pesisir selatan DIY, tepatnya di kawasan Gunungkidul dan Kulonprogo mendongkrak harga tanah. Tidak tanggung-tanggung,harga tanah yang awalnya berkisar Rp30.000 per meter,kini sudah lebih dari Rp200.000. Tidak heran, banyak warga berlomba-lomba melepaskan tanah kepada investor. Dalam satu tahun terakhir, lonjakan harga tanah tidak bisa dihindari lagi.Sugeng,salah satu warga Bruno, Ngestirejo, Tanjungsari mengatakan, dua tahun yang lalu harga tanah masih berkisar Rp35.000 setiap meternya. “Namun, saat ini harganya lebih dari Rp200.000 untuk tanah bersertifikat,”ungkapnya. Dia pun menunjukkan beberapa lahan yang siap dilepas pemiliknya. Selain itu, dalam satu tahun terakhir banyak warga luar yang mulai melirik untuk membeli tanah di sekitar pantai. “Belum lagi dengan rencana pengembangan Pantai Krakal. Sudah banyak orang yang pesan kalau ada tanah yang mau dijual,”ucapnya. Saat ini di sekitar Pantai Krakal sudah banyak berdiri bangunan layakn...